Durian Ice Cream vs SUWIIT

“The best kind of friend is the kind you can sit on a porch and swing with, never say a word, and then walk away feeling like it was the best conversation you've ever had.” ~Unknown~



Pukul 6 pagi sudah waktunya untuk mempersiapkan segalanya. Mandi dengan terpaksa karna udara pegunungan yang sangat menusuk. Lupa membangunkan seseorang saking terburu-buru nya aku untuk sampai kemana aku pun tak tahu. Hari ini masih sibuk dengan Ujian. hmmhhh

Hati dan pemikiranku pun masih tak seimbang. Tak nyaman. Bias mata membasah dengan tatapan kosong memperhatikan pemandangan sekitar. Duduk di depan, menemani sang supir angkot mengebulkan asap rokok. Sesak. Tak apalah, daripada aku harus diam dibangku belakang dengan ibu-ibu arisan yang berisik.

Bosan dengan kebiasaan semua supir yang menunggu penumpangnya memenuhi kendaraan angkutannya.
Terutama melewati sekolah-sekolah, karena kini yang aku lihat jarum jam menunjuk kearah jam 7 kurang,
Macet yang naudzubillah tidak terlalu macet. hehe

Handphone ku bergetar. Short massage from someone, dia menunggu kehadiranku di depan Bank BNI. okay, bentar lagi sampai. Pikiran pendek yang konslet, karna yang aku tahu Bank tersebut berada sedikitnya 250 langkah dari posisiku. Ternyata aku salah, terhitung ribuan langkah kaki baru bisa sampai kesana.

Betapa sabarnya dia, akhirnya dia yang menjemputku karna perbedaan maksud tempat tujuan. Suasana perjalanan menuju kampus yang datar karna hati yang aku rasa masih sulit tuk diajak kompromi. Inginnya menangis tak jelas. Sudahlah aku ingin lupakan masalah ini. 1 setengah jam menempuh jarak antara Bogor-Depok dengan sepeda motor.
Aku masih diam, hanya sedikit guyonan diantara kita.

Sampai kampus masih dengan suasana datar, sedikit senyuman. Bertemu dengan teman-teman, aku berusaha menyimpan dalam-dalam yang aku rasa. Selesainya ujian semua berubah, haru yang sulit aku pendam berubah menjadi tangisan seorang anak kecil yang ditinggal ibunya pergi.Dia dengan sabar membujukku untuk makan. Kembali aku menggelengkan kepala.

Pukul 12 lewat. Terik matahari membujuk sepasang sahabatku Lia dan Raja untuk kuliner Ice cream "durian". Terhayal enak dan segar. Kali ini mereka membawaku ke tempat kuliner favourite, Ice cream rasa durian. Ya Allah. Ngiler siiih, gak munafik HHAHHA. Hati tanggung berkata "TIDAK", hati masih gamang. Sekali lagi dia sabar melihat aku hanya mengaduk-aduk big durian ice cream dengan taburan kacang merah.
Alhasil tidak aku makan. (ngantuk)

Perjalanan dilanjutkan kembali. Kali ini dia yang mengalah untuk mengikuti kemana inginnya aku pergi. Aku sebut "Botany". Entah ingin dan mau apa. Sesampainya kami hanya berputar-putar saja. Jalan santai bulak balik. Kesini, gajadi. Eh ke sini deh. Balik lagi. Maklum aku masih belum ada tujuan. Tanpa disadari kita sudah berada di depan Bioskop. Oke aku menariknya untuk ikut masuk.
Tak jelas, aku pilih saja film dengan asal. "TRIANGLE"

Awal yang tak baik, kami hanya duduk-duduk diam disana sambil menunggu  diputarnya film satu jam yang akan datang. Dia yang memulai. Diacungkannya jari-jari. Aku hanya mengikuti. Permainan bocah. "SUWIIIIIIIT". Wajah yang masih datar. Satu Dua Tiga, permainan semakin seru. Aku tertawa. HAHHAHAHA. Benar lepas.


Film pun dimulai. Ramai dengan kejutan pembunuhan. NGuerrriii. Romantis karna ternyata dia tidak tega hati melihat film pembunuhan. "mendingan nonton film horor sekalian deh aaay" maaf ya sayang hehe. Tak sampai hati, dibalik hatinya yang sabar tidak dia tunjukkan bahwa dia sedang sakit. Aku benar merasa bersalah dan egois. Dia benar-benar berusaha untuk menutupi kondisinya demi melihatku tertawa kembali.

Malam ini pasti dia sudah tidur lelap dengan hati yang kesal, karna satu hari ini penuh dengan hujan kerupuk (diamnya aku di setiap aksi-aksinya yang menurut dia lucu). 


*kamu benar-benar orang tersabar.
*kamu benar-benar mengerti
Terimakasih :)
Selamat tidur sayaaang. Mimpi yang indah. Semoga lekas sembuh



2 comment:

Husen brugudul said...

sebelumnya kan lo ke rainbow ca koq ga di posting si longkap2 ceritaya, trus gw di bujuk2 supaya ga ikut uts tapi syg gw teguh akan pendirian gw hahahaaa

sitifirza said...

iya yaaah? huahaha.. gue cerita intinya aja huseen >,< , gue ga ngebujuk lo, ga liat apa tampang gue pait gitu? ngmg cm dikit hahahha